Air terjun Ngelo, satu lagi destinasi wisata yang muncul di Gunungkidul

Air terjun ngelo




(Rekreasi Murah), Semin adalah salah satu kapanewon yang ada di Gunungkidul, posisi kapanewon semin berada di paling timur Guningkidul, akan tetapi kapanewon Semin ternyata menyimpan banyak sekali potensi alam yang bisa di manfaatkan sebagai destinasi wisata baru. Dan Air Terjun Ngelo ini salah satunya, jadi pecinta rekreasi murah ga ada salahnya kalian berkunjung ke destinasi wisata yang satu ini.

Baru-baru ini para pecinta rekreasi murah dibuat heboh dengan kehadiran wisata yang baru saja terungkap di Gunungkidul, yakni Air Terjun Ngelo. Meskipun tergolong mulai nongol dan viral, Air Terjun Ngelo ternyata sudah banyak didatangi wisatawan dari DIY dan Jawa Tengah. Lokasi Air Terjun ini terletak di Padukuhan Ngepoh, Kalurahan dan Kapanewon Semin Gunungkidul DIY. Sebelum dijadikan tempat pariwisata, dulunya lokasi Air Terjun ini hanyalah semak belukar yang dijadikan tempat ngarit (mencari rumput) oleh masyarakat setempat.

Air terjun Ngelo memiliki ketinggian 20 meter. Jalan dari parkiran menuju lokasi sedikit ekstrim. Namun hal tersebut tidak akan membuat para pecinta rekreasi murah kecewa karena ketika sampai di lokasi obyek air terjun, traveler akan disuguhi pemandangan yang begitu indah pastinya. Gemericik air akan membuat tenang bagi siapa saja yang datang. Pun bisa bermain air sepuasnya, ada lorong air alaminya juga. Indah banget.

Air terjun ngelo

Meski belum lama dikenalkan ke khalayak umum namun banyak sekali wisatawan yang ingin berkunjung ke sini, hanya untuk mengobati rasa penasarannya, membuktikan keindahan air terjun ini. Perharinya saja bisa 200-300 pengunjung, apalagi di hari libur.

Wisata ini sangat cocok sekali bagi traveler yang ingin menghabiskan liburan bersama keluarga. Namun jangan terlena, tetap harus menerapkan protokol kesehatan di masa pandemi ini.



home


Posting Komentar

0 Komentar