Babad Dalan Sodo , Upacara Adat Tradisi Desa Sodo

Babad dalan


(Rekreasi Murah), Selamat sore sahabat rekreasi murah. Hari ini senin 21 februari 2022 saya iseng jalan jalan sore ke daerah sodo, paliyan gunungkidul. Dan tujuan saya adalah makam Ki Ageng Giring III, makam Ki Ageng Giring III berada di desa Sodo, kapanewon Paliyan Kabupaten Gunungkidu, Daerah Istimewa Yogyakarta. Kebetulan sekali sesampainya di sana ternyata sedang di adakan tradisi babad dalan yang mana acara ini dilakukan setiap tahun secara turun temurun.

Upacara ini merupakan ungkapan rasa syukur warga masyarakat sodo kepada Tuhan setelah panen padi, secara khusus upacara adat ini juga merupakan bentuk penghormatan kepada Ki Ageng Giring yang telah berjasa kepada masyarakat, Baik terkait dengan syiar agama islam maupun di bidang pertanian.

Upacara babad dalan terdiri dari dua kata yaitu " Babad " yang artinya upaya membersihkan semak belukar, dan " dalan " yang berarti jalan. Tidak terlepas dari keberadaan Ki Ageng Giring salah satu tokoh berdirinya  dinasti mataram, berdasarkan babad tanah jawi Beliau adalah Keturunan dari Prabu Brawijaya IV. Yang bersama Ki Ageng Pemanahan putra dari Prabu Brawijaya V menjadi murid kanjeng Sunan Kalijaga.


Babad dalan

Upacara adat babad dalan di desa Sodo bisa dia artikan sebagai upaya pembersihan tempat dari semak belukar untuk membuat atau menemukan jalan. Filosofi babad dalan sebagai sanepan. " Babad " cerita dan " Dalan " jalan menuju kebebaran sejati. Babad dalan dari arti filosofi adalah cerita.

Rangkain upacara babad dalan di mulai setelah panen padi, yaitu pada hari kamis wage Dengan acara puncak di hari jumat kliwon, dan di akhiri pada hari senin pon.

Dan saya bersyukur banget pada tahun 2022 ini saya berkesempatan untuk ikut di acara puncak nya babad dalan. Dengan membacakan yasin dan juga acara kenduri atau kepungan. Nah para pecinta rekreasi murah. Ga ada salahnya kita dateng ke sini untuk mengetahui sejarah. Belajarlah dari sejarah sebelum sejarah mengajarimu kembali.

Babad dalan





home


Posting Komentar

0 Komentar